Halaman

Sabtu, 17 November 2012

Memulai Bisnis dengan Mengenal Dunia Digital

Apa yang dimaksud Dunia digital?
Sebagian dari kita mungkin masih bertanya-tanya tentang arti harfiah dari kata digitalWikipedia  mendefinisikan Digital merupakan penggambaran dari suatu keadaan bilangan yang terdiri dari angka 0 dan 1 (bilangan biner) atau dikenal juga dengan istilah bit (binary digit). Semua komputer yang ada di dunia ini menggunakan sistem digital sebagai basis datanya. Perlu diketahui juga bahwa semua peralatan elektronik yang mulai dari kalkulator sampai dengan satelit menggunakan sistem digital. Dengan demikian penulis menyimpulkan bahwa dunia digital adalalah segala jenis peralatan yang menggunakan sistem digital.

Apa hubungan Dunia digital dengan memulai bisnis?
Peralatan digital
Jawaban mengenai pertanyaan di atas sangat lah luas, namun pada post kali ini saya akan mencoba menjelaskannya sebisa dan sepengetahuan saya.Hampir semua peralatan yang beredar dipasaran saat ini menggunakan sistem digital, seperti handphone, laptop, komputer, dan masih banyak lagi.  Saya katakan hampir semua bukan berarti sepeda pancal dan sendal jepit juga menggunakan sistem digital walaupun dalam pembuatannya mungkin menggunakan mesin dengan sistem digital. Tidak bisa dipungkiri bahwa kehidupan saya tidak bisa terlepas dari benda-benda semacam itu. Paling minim saya memerlukan handphone yang selalu kita bawa kemana-mana, jika kita kehilangan handphone bisa diibaratkan seperti soarang suami yang kehilangan istri (note: sayabelum punya istri). Selain sebagai alat komunikasi antara suami dengan istri, handphone juga sebagai alat komunikasi dengan rekan bisnis maupun calon istri pelangan atau rekan bisnis kita. Nah sekarang ketahuankan salah satu hubungan dan manfaat  dunia digital dalam memulai bisnis maupun dalam menjalankan bisnis. Sekarang kita bayangkan seandainya ada seorang calon pelanggan yang berkata “mas minta nomor handphonenya, nanti saya sms kalo saya berminat”, karena kita tidak punya handphone masa kita bilang “smsnya dikirimkan lewat kantor pos saja biar cepet”.

Era saat ini kehidupan kita juga tidak bisa terlepas dari penggunaan internet. Sudah pada tahu apa itu internet? Jika sudah tau alhamdulillah, bagi yang belum silakan tanya ke mbah google dengan keywords “Internet adalah”. Pengguna internet indonesia berdasarkan data dari bank dunia meningkat tajam dari 6% pada tahun 2009 menjadi 18% pada tahun 2011. Sekarang anda perkirakan sendiri berapa pengguna pada akhir tahun 2012 ini.

Sedangkan berita antarnews.com 31 oktober 2012, Kemen Kominfo Budi Setiawan mengatakan bahwa 55 juta  penduduk indonesia menggunakan internet.

Sewaktu saya ikut menjadi admin jaringan di FKIP Unlam Banjarmasin, pengguna internet kampus kebanyakan menggunkan bandwidth internet untuk jejaring sosial seperti facebook dan twitter. Selain jejaring sosial banyak juga pengguna internet yang memanfaatkan internet untuk kegiatan bisnis, seperti mengiklankan produk, menjual produk, menawarkan jasa, maupun menjadi internet marketater dengan mengikuti program-program afiliasi.

Internet digunakan sebagai sarana untuk menawarkan produk dengan memasang iklan atau dengan membuat website sendiri yang difungsikan sebagai media pemasaran. Internet menjadi pilihan karena melihat dari jumlah pengguna internet yang melimpah di indonesia. Kunci utama dalam memasarkan produk di internet adalah kepercayaan. sebenarnya semua bisnis membutukan kepercayaan dan kerja keras serta kesabaran.

Salah satu bidang jasa adalah jasa web hosting, saya memilih penyedia jasa web hosting karena sesuai deng tema blog saya yang kebanyakan tentang web hosting, terutama web hosting indonesia. Jasa web hosting banyak digunakan oleh berbai jenis perusahaan untuk sistem manajemen dan mempromosikan usaha mereka agar lebih dikenal luas.  Tanpa perlu mengunjungi tempat usaha mereka kita sudha bisa mengetahui tentang profil perusahaannya, bisa tahu kalau perusahaan tersebut sedang membuka penerimaan pegawai. Jenis kegiatan usaha resmi di indonesia kebanyakan menggunakan domain co.id, dengan menggunakan domain co.id yang berarti corporation indonesia (co.id) mereka sudah jelas merupakan sebuah bidang usaha kareana untuk mendapatkan domain co.id perlu nota  pendirian usaha.

Departemen pemerintahan di Indonesia tidak kalah ketinggalan, mereka menggunakan domain go.id (Government Indonesia). Setiap departemen dapat mengudate informasi yang bisa diketahui oleh masyarakat luas dengan cepat. Hal ini mengefektifkan pelaksanaan program kerja departemen tersebut.

Bagi pengguna internet yang tidak memiliki produk sendiri untuk dipasarkan, Anda bisa mengikuti program afiliasi yang banyak disediakan olah perusahaan yang menggunkan internet sebagai media pemasarannya. Dari program afiliasi anda brtugas mempromosikan suatu produk kemudian anda mendapatkan komisi dari perusahaan penyedia jasa afiliasi sesuai dengan perjanjian.

ISP (Internet Service Provider)
Bagi anda yang kurang tertarik dengan bisnis yang saya sebutkan di atas, mungkin anda bisa memfasilitasi pengguna internet tersebut dengan membuka jasa warnet maupun warnet hotspot. mendirikan ISP (Internet Service Provider) untuk melayani berbagai bidang usaha yang saat ini mau tidak mau harus mengonlinekan sistem manajemen mereka demi kepraktisan, kecepatan, dan keamanan. Saat inipun saya sedang membuka warnet hotspot kecil-kecilan di kos tempat saya tinggal. Saya menggunkan RB750 dan TL-wr543g sebagai akses pointnya.



Mungkin itu dulu yang dapat saya sampaikan, semoga anda tidak bosan membacanya. Kalo ada kritik, saran, dan komentar. Silakan postkan di kolom komentar di bawah ini.
Lomba review blog duniaaxis.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar